Pages

Saturday, August 11, 2018

Festival Cheng Ho Dibuka Malam Ini, Dimeriahkan Tari 1.000 Tangan

loading...

SEMARANG - Festival Cheng Ho di Kota Semarang, Jawa Tengah resmi dibuka Sabtu (11/8/2018) malam ini. Even tahunan yang telah dimulai sejak Kamis (9/8/2018) lalu akan berlangsung selama 11 hari hingga Minggu (19/8/2018) mendatang.

Pembukaan Festival Cheng Ho bakal dimeriahkan dengan beragam atraksi hiburan, seperti barongsai naga sakti, performance wushu, tarian 1.000 tangan, dan Cheng Ho Night Festival. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo serta perwakilan Kementerian Pariwisata dijadwalkan menghadiri pembukaan nanti.

Usai pembukaan Festival Cheng Ho, acara akan dilanjutkan dengan ritual pengiriman Abu Kimsin dari Kelenteng Tay Kek Sie ke Sam Poo Kong. Prosesi ini diiringi pesta kembang api yang dilaksanakan tepat tengah malam. Pada Minggu (12/8) abu Kimsin akan kembali diarak dari Sam Poo Kong ke Tay Kek Sie.

Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah Alamsyah mengatakan, Festival Cheng Ho merupakan perayaan atas penghargaan terhadap Laksmana Cheng Ho yang memberikan makna penting dalam persatuan bangsa. Akulturasi budaya Jawa dan Tiongkok yang menjadi tradisi menarik diperingati setiap tahun.

Akan ada banyak kegiatan yang digelar selama Festival Cheng Ho. Dari mulai ritual sembahyang, tampilan budaya, arak-arakan, bakti sosial, dan aneka lomba-lomba dengan total hadiah jutaan rupiah. "Harapannya bisa mendongkrak kunjungan wisata di Jawa Tengah dan Kota Semarang khususnya," ujar Alamsyah, Sabtu (11/8/2018).

General Manager Sam Poo Kong, Anandita Renaldie menambahkan, Festival Cheng Ho kali ini dipusatkan di Klenteng Sam Poo Kong, Jalan Simongan 129, Semarang. "Festival kali ini dilaksanakan lebih menarik dan megah dibandingkan tahun sebelumnya karena festival ini didukung oleh Kementerian Pariwisata," kata Anandita.

 

(amm)

Let's block ads! (Why?)

https://daerah.sindonews.com/read/1329618/22/festival-cheng-ho-dibuka-malam-ini-dimeriahkan-tari-1000-tangan-1533975274

No comments:

Post a Comment