Pages

Sunday, August 26, 2018

Jelang Laga Kontra Chelsea, Benitez Puji Intelegensia Sarri

NEWCASTLE – Manajer Newscastle United, Rafael Benitez, memuji pelatih Chelsea, Maurizio Sarri. Menurutnya, Si Biru berada di tangan orang yang tepat guna merengkuh gelar Liga Inggris 2018-2019.

Newcastle bersiap untuk menjamu Chelsea pada lanjutan Liga Inggris 2018-2019 di Stadion Saint James’ Park, Minggu (26/8/2018) malam WIB. Tuan rumah punya pekerjaan berat untuk menahan tim tamu yang saat ini sudah mengoleksi dua kemenangan dari dua partai pertama.

BERITA TERKAIT +

Walau terus menang, banyak yang menganggap Chelsea belum dapat beradaptasi dengan filosofi sepakbola ala Maurizio Sarri. Sang pelatih sendiri mengakui kalau dirinya butuh waktu sekira 2-3 bulan untuk bisa menanamkan permainan menyerang.

Rafael Benitez

(Baca juga: Benitez Sebut Chelsea Calon Juara Liga Inggris 2018-2019)

Meski begitu, Rafael Benitez tak sungkan memuji intelegensia Maurizio Sarri. Menurut pria asal Spanyol tersebut, orang yang menggantikannya di Napoli itu adalah sosok yang pintar. Ia yakin kalau orang Italia itu butuh waktu guna mencapai keinginannya di Chelsea.

Maurizio Sarri

“Dia cukup pintar dan dia sudah mengatakan butuh waktu, perkataan yang benar. Tetapi dia tahu timnya punya kualitas dan saya berharap mereka mendapatkan start yang bagus,” ujar mantan pembesut Chelsea itu, dilansir dari Football London, Minggu (26/8/2018).

“Saya pikir mereka akan menjalani musim yang bagus, tetapi tentu saja tidak untuk pekan ini,” imbuh Rafael Benitez.

(fmh)

Let's block ads! (Why?)

http://bola.okezone.com/read/2018/08/26/45/1941586/jelang-laga-kontra-chelsea-benitez-puji-intelegensia-sarri

No comments:

Post a Comment