Pages

Tuesday, August 7, 2018

Anies Diyakini Tak Akan Maju di Pilpres 2019, Nama Sandiaga Diusulkan Jadi Cawapres

JAKARTA - Nama Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno masuk dalam daftar calon wakil presiden Prabowo Subianto. Hal tersebut pun dibenarkan oleh pihak partai Gerindra.Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Umum partai Gerindra Fadli Zon di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (7/8/2018).

“Ya masih wacana ya. Ada yang usul,” ungkap Fadli Zon.

BERITA TERKAIT +

Sebelumnya, Fadli Zon juga menyatakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tak akan maju di Pilpres 2019 lantaran ingin berkonsentrasi membenahi Ibu Kota.

Kata Fadli Zon, sosok Sandiaga muncul sebagai cawapres Prabowo setelah adanya usul dari pihak di luar Gerindra. Tapi ia tidak merinci lebih jauh mengenai usulan tersebut. “Belum tahu juga. Saya kira bisa saja dari usulan kelompok dan sebagainya,” beber Fadli.

Meski begitu, partainya memastikan akan tetap memprioritaskan nama cawapres untuk Prabowo berdasarkan kesepakatan 4 parpol. “Tapi kita prioritaskan dari kesepatakan 4 parpol,” ujar Fadli.

Nama Sandi akan bersaing dengan nama-nama yang ada sebelumnya seperti Ustad Abdul Somad, Salim Segaf dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Fadli pun tak memungkiri bilamana nama Ustad Abdul Somad, Salim Segaf dan AHY sudah sangat menguat.

“Sebagaimana kita ketahui, kita mengerucut kepada calon dari partai Demokrat paling depan ada AHY, dari hasil istijma ulama yang dua-duanya diterima oleh PAN dan PKS saya kira itu ada nama UAS dan Salim Segaf. Salim di endorse oleh PKS dan UAS setau saya di endorse PAN,” kata Fadli.

Soal Anies, Fadli mengutarakan, keinginan Anies yang meminta langsung kepada Prabowo agar tak maju di Pilpres 2019 dilakukan baru-baru ini. “Baru-baru ini, belum sampai seminggu ini. Disampaikan langsung,” jelasnya.

(aky)

Let's block ads! (Why?)

http://news.okezone.com/read/2018/08/07/605/1933120/anies-diyakini-tak-akan-maju-di-pilpres-2019-nama-sandiaga-diusulkan-jadi-cawapres

No comments:

Post a Comment