Pages

Saturday, August 4, 2018

Densus 88 Tangkap Seorang Terduga Teroris di Malang

MALANG - Detasemen Khusus (Densus) 88 anti teror kembali menangkap satu orang terduga teroris di Lawang, Kabupaten Malang, pada Jum'at malam (3/8/2018) sekitar pukul 21.00 WIB.

Informasi yang dihimpun Okezone, terduga teroris diduga menjadi bagian dari pelaku bom Bangil, Pasuruan, dan terkait beberapa terduga teroris yang ditangkap pada Kamis (2/8/2018) di Banyuwangi.

BERITA TERKAIT +

Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung membenarkan penangkapan terduga teroris di wilayahnya. "Iya, satu orang. Untuk detailnya silakan koordinasi dengan Densus 88 atau Mabes Polri," ujar Yade saat dihubungi Okezone, Sabtu (4/8/2018).

Foto/Ist

Namun saat ditanya identitas terduga teroris yang diamankan Densus 88 Mabes Polri, Yade enggan menyebutkannya.

Baca: Cerita Kapolsek Bangil yang Dikejar Pelaku dan Dilempar Bom

Polda Jawa Timur melalui Kabid Humas Kombes Pol Frans Barung Mangera tak menjelaskan secara rinci terkait penangkapan terduga teroris yang diamankan baik di Banyuwangi dan Malang.

"Begini, kalau teroris itu mohon maaf, polda bukan tidak berwenang. Tapi tidak diperkenankan dulu untuk merilis. Karena situasi nasional, silakan tanya ke Densus," terang Barung.

Baca: Pelaku Bom Pasuruan Bagian dari Jaringan Perampok Bank CIMB Medan

Pihaknya tak diperkenankan merilis terkait dugaan teroris karena perintah dan instruksi melihat perkembangan kondisi nasional sebulan terakhir. "Saya nggak akan bicara ini lagi. Sudah saya sampaikan satu bulan lalu," tambahnya.

Sebelumnya pada Rabu malam 1 Agustus 2018 malam, Densus 88 juga menangkap satu orang terduga teroris berinisial EPW (27) warga Probolinggo yang tinggal di rumahnya di Desa Parangharjo, Kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi.

(fzy)

Let's block ads! (Why?)

http://news.okezone.com/read/2018/08/04/519/1931739/densus-88-tangkap-seorang-terduga-teroris-di-malang

No comments:

Post a Comment