Pages

Friday, August 10, 2018

Kesehatan Jamaah Haji Jadi Fokus Utama Jelang Wukuf

MAKKAH — Kepala Daerah Kerja Makkah Endang Jumali mengimbau jamaah haji menjaga kesehatan menjelang wukuf nanti. Dia juga meminta jamaah harus menyimpan energi, jangan sampai terkuras.

Imbauan itu dikatakan Endang saat ditemui di kantor kerjanya di Daker Makkah kawasan Syisyah pada Kamis 9 Agustus 2018. Dia melihat banyak jamaah yang masih mengutamakan ibadah sunah daripada wajib.

BERITA REKOMENDASI

"Saya masih melihat ada jamaah yang umrah sampai 16 kali. Tentu ini juga program yang mereka gaungkan terkait bimbingan ibadah sejak di Tanah Air," kata Endang.

Pihaknya juga tidak bosan-bosannya mengimbau, karena masih banyak kegiatan rukun dan wajib yang belum terlaksana dan menguras tenaga, maka pihaknya meminta jamaah haji untuk melihat kondisi fisiknya.

"Misalkan persiapan tanggal 8, lalu perjalanan proses wukuf, muzdalifah dan mina, itu menguras tenaga. Kami mengimbau jamaah di Makkah melihat kondisi," ujarnya, seperti Okezone kutip dari Kemenag.go.id, Jumat (10/8/2018).

Apalagi, kata Endang, sekarang sudah 170 ribu jamaah yang ada di Makkah. Dirinya mengimbau jamaah haji untuk segera tawaf qudum agar tidak berbarengan dengan waktu shalat, karena akan menyebabkan penumpukan jamaah di terminal setelah umrah.

PPIH Arab Saudi juga sudah mengeluarkan surat edaran tentang Tim Pemandu Haji Indonesia serta Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI) terkait rencana pemberangkatan jemaah dari pemondokan ke Arafah.

"Kami imbau seluruh sektor mengintensifkan komunikasi dengan ketua kloter," jelasnya.

(han)

Let's block ads! (Why?)

http://haji.okezone.com/read/2018/08/10/398/1934670/kesehatan-jamaah-haji-jadi-fokus-utama-jelang-wukuf

No comments:

Post a Comment