Pages

Thursday, August 9, 2018

Plafon Bandara Lombok Bergetar Kencang saat Gempa 6.2 SR

LOMBOK - Gempabumi kembali mengguncang Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Guncangan kali ini berkekuatan cukup besar, yakni 6.2 Skala Richter (SR).

Kekuatan gempabumi juga terasa di Bandara Internasional Lombok, Praya, Mataram. Berdasarkan pantauan Okezone di lokasi, saking kerasnya guncangan ini plafon bandara pun tampak bergetar hebat.

BERITA TERKAIT +

Kondisi Bandara Lombok Pascagempa 6,2 SR (foto: Putera/Okezone) 

Melihat hal itu, penumpang pun langsung berhamburan berlari keluar bandara untuk menyelamatkan diri masing-masing. Suara gemuruh dari gempa pun menambah panik para penumpang.

Alhasil, penumpang dan petugas pun langsung menuju pintu keluar untuk mencari tempat terbuka yang lebih aman. Teriakan kepanikan dari wisatawan asing dan lokal pun terdengar ketika gempa mengguncang Lombok.

Namun, untuk saat ini, keadaan di Bandara Internasional Lombok sudah berangsur normal. Penumpang dan petugas pun sudah kembali ke dalam untuk melanjutkan penerbangan.

Gempa berkekuatan 6,2 SR terjadi di 116.22 BT, 8.36 LS dengan kedalaman 12 Km. Namun, gempa ini tidak menimbulkan potensi Tsunami.

Gempa Lombok (foto: BMKG)

(fid)

Let's block ads! (Why?)

http://news.okezone.com/read/2018/08/09/340/1934032/plafon-bandara-lombok-bergetar-kencang-saat-gempa-6-2-sr

No comments:

Post a Comment