JAKARTA - Seorang remaja bernama Ari Haryanto (16) tewas mengenaskan akibat dikeroyok gerombolan geng motor saat melintas di Jalan Jenderal Soepeno, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Yuwono mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Sabtu 1 September kemarin sekira pukul 04.00 WIB.
"Korban dan saksi ini jalan dari Bulungan Blok M, dan sudah diikuti 10 orang tidak dikenal yang menggunakan sepeda motor serta membawa senjata tajam," ujarnya pada wartawan, Minggu (2/9/2018).
Sesampainya di flyover Permata Hijau, tepatnya di lokasi kejadian, motor yang dinaiki korban dan saksi ditendang oleh para pelaku yang menggunakan senjata tajam sehingga korban terjatuh.
"Saat korban berupaya bangun, namun para pelaku sudah melingkari korban, lalu dilakukan pembacokan terhadap korban, sedangkan teman korban berhasil melarikan diri," tuturnya.
Kemudian saksi yang sebelumnya berhasil melarikan diri, kembali lagi ke lokasi kejadian untuk melihat korban. Kondisi korban yang mengalami luka-luka parah, dan dilarikan ke Rumah Sakit Medika Permata Hijau. Namun nyawanya tidak tertolong.
"Untuk kasus sendiri saat ini sedang ditangani oleh Polsek Kebayoran Lama," pungkas mantan Kepala Bidang Humas Polda Jawa Timur itu.
(kha)
http://news.okezone.com/read/2018/09/02/338/1944895/sadis-ini-kronologi-pengeroyokan-geng-motor-yang-tewaskan-pemuda-di-kebayoran-lama
No comments:
Post a Comment