loading...
Lolosnya Greysia/Apriyani terbilang kejutan besar. Pasalnya, lawan yang mereka hadapi di perempat final adalah Chen Qingchen/Jia Yifan yang menempati unggulan pertama.
Meski terbilang baru dipasangkan, Greysia/Apriyani mampu menunjukkan kualitasnya. Mereka tak gentar menghadapi pasangan tuan rumah di Nanjing Olympic Sports Centre, Jumat (3/8/2018). Suport terhadap pasangan tuan rumah pun coba diabaikan Greysia/Apriyani.
Alhasil permainan alot sepanjang satu jam lebih berhasil dimenangkan pasangan Indonesia. Greysia/Apriyani menang dua game langsung 23-21, 23-21.
Kemenangan ini sekaligus menyamakan rekor pertemuan kedua pasangan menjadi 2-2. Pertemuan mereka terakhir terjadi di penyisihan Piala Uber 2018. Ketika itu Chen/Jia menang 21-13, 21-19.
Selanjutnya, Mayu/Wakana akan menjadi lawan Greysia/Apriyani. Pasangan Jepang yang saat ini menempati peringkat sembilan dunia berhasil lolos ke empat besar setelah menumbangkan pasangan Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan 21-12, 22-20.
WOW!!! Greysia/Apriyani tumbangkan Chen/Jia dan rebut satu tiket semifinal. Tampil tenang adalah kunci! Good job girls! pic.twitter.com/lTIF25m2DD
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) August 3, 2018
(bbk)
No comments:
Post a Comment